Kenali 5 Kebiasaan Minum Air Putih yang Salah dan Membahayakan Kesehatan



Assalammualaikum... Wr. Wb. 

Hai Sahabat Rofiul Is-One 

Alhamdulillah kita berjumpa lagi dan semoga kita selalu dalam lindungan Allah SWT dan dikumpulkan dengan orang orang sholeh yang senantiasa istiqomah dalam kebaikan... Aamiin.

Wahai Sahabat ku semuanya... Apakah kita sudah merenungkan Anugerah Dan Nikmat yang sudah dilimpahkan kepada kita Hari ini...??

Minum air putih adalah suatu kebutuhan yang perlu dipenuhi agar tubuh tidak kekurangan cairan. Akan tetapi, tahukah kita bahwa ada beberapa kebiasaan yang salah ketika minum air putih dan apabila dilakukan terus-menerus secara perlahan dapat merusak tubuh.

Simak ulasannya berikut ini untuk informasi lebih lanjut.

Pentingnya minum air putih

Tubuh manusia membutuhkan asupan air putih yang dapat mencegah dehidrasi dan membantu organ tubuh bekerja dengan maksimal.

Air putih bebas kalori dan gula, sehingga tepat sekali apabila menjadikan air putih menjadi minuman pilihan paling sehat untuk menjaga tubuh. Tentu dengan jumlah dan takaran yang tepat. 

Salah satu waktu terbaik untuk mengonsumsi air putih adalah saat pagi hari atau bangun tidur. Selebihnya bisa dibagi, bisa setelah sarapan, makan siang, sela-sela bekerja, saat berolahraga, hingga ketika rasa haus datang.

Sayangnya, ada beberapa kebiasaan yang salah saat minum air putih yang berdampak buruk bagi tubuh. Beberapa kebiasaan tersebut diantaranya sebagai berikut:

1. Minum air putih berlebihan

Dilansir dari healthline, air putih yang terlalu banyak dapat membuat ginjal merasa terbebani. Selain itu, kondisi ini juga bisa menurunkan kadar natrium di dalam darah yang bisa menyebabkan merasa mudah ngantuk dan capek.

2. Minum air putih sambil berdiri

Apabila Anda memiliki kebiasaan ini, segera ubahlah. Sebab, minum sambil berdiri dapat membuat air mengalir lurus di dalam tubuh dan tidak menyentuh organ-organ lain dan tidak membawa kotoran yang seharusnya dibawa saat melewati organ-organ di dalam perut kita.

Selain itu, kebiasaan ini juga dapat menghambat kotoran yang harusnya di bawah lewat saluran kemih, menjadi mengendap di kandung kemih atau ginjal.

3. Minum air putih sambil makan pedas

Dikenal sebagai pereda rasa pedas, kebiasaan tersebut ternyata tidak baik untuk dilakukan. Dilansir dari Halodoc, minum air putih saat makan pedas dapat membuat rasa pedas semakin melebar ke seluruh bagian mulut.

Kebiasaan ini juga dapat memicu Anda mengonsumsi air putih dalam jumlah yang terlalu banyak.

4. Minum air putih saat di sela-sela makan

Selain karena dapat mengganggu proses pemecahan protein dan penyerapan vitamin, kebiasaan ini juga dapat mempengaruhi keasaman lambung. Sehingga bisa dikatakan dapat meningkatkan asam lambung terjadi.

5. Minum air putih terlalu banyak saat mau tidur

Saat tidur, organ tubuh akan bekerja lebih lambat dari biasanya termasuk ginjal. Dengan minum air putih yang banyak saat mau tidur, secara otomatis akan membuat produksi urin meningkat dan membuat kita ingin buang air kecil berlebihan.

Hal ini tentu akan mambuat kita sering terbangun dan membuat tidur tidak nyaman. Pada akhirnya akan berdampak kurang tidur. Kurang tidur, dapat membuat seseorang mengalami penurunan konsentrasi, suasana hati, hingga penurunan daya ingat.

Jangan cemas, semua penyakit pasti ada solusinya,

1. Ikuti sunnah Rasulullah dalam hal makan, minum, tidur, buang air kecil/besar dan lain-lain.

2. Hindari stres, perbanyak bersyukur & berdzikir.

3. Untuk yang punya masalah kesehatan seperti melemahnya daya tahan tubuh, mudah lelah/capek, maag, kolesterol, darah tinggi, diabetes, asam urat dan lain-lain silahkan bisa di tanyakan ke admin untuk dapat solusi herbalnya

Semoga Allah senantiasa karuniakan kemudahan dalam menjemput kesembuhan dan kesehatan 🤲🤲🤲

Semoga bermanfaat.

 Rofiul Is-One 

Comments